Monday, 5 September 2016

Cara Menghilangkan Iklan Di Android Tanpa Root

Posted by Unknown on 01:27

Cara menghilangkan iklan Android – Sisitem operasi Android menjadi sangat populer di seluruh dunia karena sifatnya yang terbuka sehingga semua produsen ponsel bisa mengembangkannya tanpa harus membayar lisensi. Selain itu dukungan ribuan aplikasi serta game gratis juga menjadi alasan mengapa banyak orang lebih memilih smartphone Android dibanding dengan yang lain. Ya seperti kita ketahui, Android menyediakan ribuan game serta aplikasi gratis melalui toko resmi Google Play Store. Meski berlabel gratis, namun kualitas grafis tak kalah dengan versi berbayar, bahkan bisa disejajarkan dengan game PC atau konsole.
Lantas dari mana para pengembang mendapatkan keuntungan melalui aplikasinya tersebut jika pengguna dapat mengunduhnya secarta gratis? pemasangan iklan adalah jawabannya. Seringkali kita akan melihat iklan yang “gentayangan” ketika memainkan game gratis atau saat membuka aplikasi gratisan. Iklan tersebut seringkali muncul dan memaksa pengguna untuk melihatnya, tak jarang pengguna justru tergiring iklan tersebut dan menginstall aplikasi lainnya. Keberadaan iklan tersebut bagi sebagian orang memang cukup mengganggu, apalagi saat memainkan game, iba tiba iklan muncul dan membawa kita ke halaman browser misalnya.

 Untuk mengatasi ‘gangguan tersebut” berikut ini kami berikan cara menghilangkan iklan di android. Meskipun sudah banyak tutorial lain di internet, namun sebagian besar masih mensyaratkan root untuk dapat memblokir iklan yang masuk smartphone. Padahal, tak semua pengguna smartphone dapat melakukan rooting karena smartphone yang susah diroot, atau enggan karena takut terjangkit virus/malware. Nah, berbeda dengan lainnya, tutorial cara menghilangkan iklan di android versi Arrend tak perlu melakukan root terlebih dahulu. Pengguna hanya tinggal menjalankan aplikasi kemudian iklan akn seketika lenyap. Penasaran ingin segera mempraktekkan? yuk simak dulu langkah langkahnya berikut ini ;

Cara menghilangkan Iklan di Android dengan Aplikasi AdBlock Plus

1. Unduh dan install aplikasi AdBlock Plus melalui google Play Store (Aplikasi ini sebagai pemblokir iklan yang masuk)
Setelah etrinstall buka aplikasi tersebut. Kemudian pada menu utama aktifkan Filtering dengan mengubahnya ke kondisi On.
iklan2
2. Selanjutnya, pergi ke menu pengaturan Setting – WiFi. Pilih WiFi yang ingin digunakan (untuk menghilangkan iklan di android tanpa root harus menggunakan konektivitas WiFi, sebab jika menggunakan paket data, aplikasi ini tidak dapat berjalan kecuali harus di root terlebih dahulu). Lalu akn muncul Popup, pilih sajaModify network.
iklan3
3. Beri checklist pada opsi Show advanced options. Kemudian ganti Proxy dari None ke Manual. Di kolom hostname isikan dengan localhost, kolom Proxy port diisi angka 2020. Jika sudah simpan pengaturan dengan tap Save.
iklan4
4. Selesai,
Jika cara menghilangkan iklan di android seperti di atas sudah dilakukan dengan benar, maka iklan tidak akan muncul lagi ketika kita membuaka aplikasi atau game. Berikut ini contoh penerapan aplikasi AdBlock plus untuk memblokir iklan di situs detil.com via android.

Download Ad Block Disini : Disini

  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin

Search Site

 
  • Blogroll

  • Consectetuer

  • Popular

  • Comments